Peduli Masamba, BBPP Batangkaluku Salurkan Bantuan di Luwu Utara
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Peduli Masamba, BBPP Batangkaluku Salurkan Bantuan di Luwu Utara

    Kabartujuhsatu
    Selasa, 28 Juli 2020, Juli 28, 2020 WIB Last Updated 2020-07-29T01:50:23Z
    masukkan script iklan disini


    Luwu Utara, Kabartujuhsatu.news, - Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Batangkaluku salurkan bantuan kemanusiaan untuk warga korban banjir di Masamba, Kabupaten Luwu Utara.


    Bantuan diberikan secara langsung oleh Kepala BBPP Batangkaluku Dr. Sabir, SPt., M.Si Kepada Dinas Ketahanan Pangan dan Hortikultura Kab. Luwu yang selanjutnya didistribusikan ke posko bantuan yang ada di Masamba utara kemudian disalurkan kepada masyarakat yang terdampak. Rabu (29/7/2020). 


    Bantuan itu berupa sembako dan pakaian layak pakai.



    “Alhamdulillah dengan rasa peduli, empati dan simpati yang tinggi hanya dalam beberapa hari semua bantuan langsung terkumpul. Terima kasih kepada seluruh pegawai BBPP Batangkaluku yang begitu antusias untuk membantu saudara kita atas musibah yang terjadi di Masamba, Ayo Luwu Utara BANGKIT, KUAT, BISA,”ungkap Sabir.


    Salah satu petugas posko, Wenny, yang ditemui di lokasi mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan dan pasti akan segera kami salurkan dengan tepat sasaran.


    Meski begitu dalam proses pengantaran bantuan hingga sekembalinya dari masamba kita tetap harus  menerapkan protokol kesehatan. Mengingat, saat ini masih dalam masa pandemi covid-19.


    "Meski kami tahu apa yang diberikan belum bisa mencover seluruh korban yang tertimpa bencana namun semoga bantuan yang diberikan ini bisa meringankan sebagian beban saudara-saudara kita di Masamba, Luwu Utara," ungkap Sabir.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini