Bentuk Perhatian Pemerintah, Dinas Sosial Soppeng Salurkan Bantuan Korban Kebakaran di Pajalesang
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Layanan Publikasi Media Online : Iklan, Berita, Banner

    Layanan Publikasi Media Online : Iklan, Berita, Banner
    Klik Gambar Inaproc Kabartujuhsatu di Kolom Pencarian

    Daftar Blog Saya

    Bentuk Perhatian Pemerintah, Dinas Sosial Soppeng Salurkan Bantuan Korban Kebakaran di Pajalesang

    Kabartujuhsatu
    Selasa, 29 Maret 2022, Maret 29, 2022 WIB Last Updated 2022-03-30T02:11:36Z
    masukkan script iklan disini
    Pihak Dinas Sosial saat menyalurkan Bantuan kepada korban kebakaran di Pajalesang.

    Soppeng, Kabartujuhsatu.news, Pasca kebakaran yang terjadi di wilayah kelurahan Pajalesang Kecamatan Lilirilau Kabupaten Soppeng pada Selasa malam (29/3), Dinas Sosial Kabupaten Soppeng langsung bergerak untuk menyalurkan bantuan kepada korban Kebakaran sebagai upaya untuk meringankan beban pada keluarga yang tertimpa bencana,

    Didampingi Camat Lilirilau Muhammad Yusuf dan Lurah Pajalesang Andi Makbul, Kabid Linjamsos, Irfan Sanjaya.S.STP,M.si Bersama anggota Tagana menyalurkan bantuan kepada korban Kebakaran atas nama Laenre.

    Irfan Sanjaya menerangkan bahwa bantuan yang disalurkan Dinas Sosial sebagai upaya untuk meringankan beban keluarga korban dan juga sebagai bentuk perhatian pemerintah daerah kabupaten Soppeng kepada warga yang tertimpa bencana.


    Ada 15 paket bantuan yang disalurkan seperti makanan anak, makanan siap Slsaji, lauk siap saji, beras 30 kg, mie instan sebanyak 1 Dos, Air mineral 1 Dos, Kasur merah 2 unit, matrax 576 3 unit, terpal 2 buah, peralatan dapur 1 paket, food were 1 paket, paket sandang dewasa 3 paket, paket sandang anak 1 paket, kit were 1 paket, Family kit 3 paket, terang Irfan.

    Sementara itu, Lurah Pajalesang, Andi Makbul Mengucapkan banyak terima kasih kepada Dinas Sosial atas bantuan yang telah disalurkan kepada korban kebakaran.

    "Saya berharap bantuan Dinas Sosial bisa meringankan sedikit beban korban kebakaran" ujar Andi Makbul.

    Senada yang disampaikan Camat Lilirilau Muhammad Yusuf bahwa dengan bantuan ini diharapkan korban sedikit di ringankan bebannya atas bencana yang menimpa mereka, minimal pasca kebakaran ini, katanya, Rabu (30/3).

    "Dengan adanya kejadian ini, semoga para warga masyarakat untuk terus berhati-hati dalam mencegah bencana yang terjadi seperti kebakaran, apa lagi jelang bulan Ramadhan dan atau pada saat Ramadan nantinya mesti memastikan kompor di dapur padam sebelum meninggalkan rumah, pungkasnya.


    (Red/Young)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini