KNPI Mubar Sukses Gelar Dzikir dan Doa Bersama, Ini Kata Kardono
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates


    Daftar Blog Saya

    KNPI Mubar Sukses Gelar Dzikir dan Doa Bersama, Ini Kata Kardono

    Kabartujuhsatu
    Jumat, 27 Agustus 2021, Agustus 27, 2021 WIB Last Updated 2021-08-28T04:20:17Z
    masukkan script iklan disini
    Ketua DPD KNPI Muna Barat La Ode Sariba (kiri) bersama Kardono (Ist).

    Muna Barat (Sultra), Kabartujuhsatu.news,- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Muna Barat (Mubar ) sukses menggelar zikir dan doa bersama pada Jumat siang di Desa Mekar Jaya Kecamatan Tiworo Tengah (27/8).

    Kegiatan ini mengangkat tema "Tingkatkan Iman dan taqwa Pemuda Menuju Indonesia Pulih".

    Dalam pelaksanaan kegiatan yang berlangsung di Masjid Baitul Izzah Desa Mekarjaya, Kecamatan Tiworo Tengah dihadiri dan dibuka langsung oleh Bupati Mubar, Achmad Lamani.

    Selain itu juga hadir Sekda Mubar, LM. Husein Tali, para camat, Kepala Desa, ketua karang taruna Kecamatan se-Mubar, para ibu-ibu majelis taklim, dan lainnya.

    Bupati Mubar Achmad Lamani dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada pengurus KNPI Mubar, menurutnya hal tersebut merupakan salah satu langkah yang positif bagi pemuda khususnya di kabupaten Mubar.

    "Dengan tema tingkatkan imtaq (iman dan taqwa) pemuda Menuju Indonesia Pulih itu yang berarti para pemuda melalui KNPI Mubar ini mencoba bagaimana untuk memulihkan Indonesia agar bangkit dari Covid yang selama 2 tahun ini menghantui negara kita dan tidak terkecuali daerah kita ini, dan tentunya kegiatan ini sangat positif untuk kita semua", ujar Achmad Lamani.

    Sementara itu Ketua KNPI Mubar, La Ode Sariba dalam kesempatan itu menyebut bahwa kegiatan ini dilakukan agar para pemuda khususnya bisa bangkit dari ancaman covid, dan ini bukan saja dengan Protokol kesehatan untuk melawannya namun perlu juga dengan lebih meningkatkan ketaqwaan kepada sang pencipta, jelasnya.


    "Jadi bukan hanya dengan medis untuk bangkit dari ancaman pandemi ini, tetapi juga kita harus bangkit dengan lebih meningkatkan ketaqwaan kita kepada sang pencipta, terang Ketua KNPI Kabupaten Muna Barat.

    "Oleh karena itu, lanjutnya,"Kami selaku pengurus KNPI Mubar berinisiatif untuk menggelar Dzikir dan Doa Bersama, sehingga Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan sukses", papar ketua KNPI yang juga anggota DPRD Mubar tersebut.

    Ditempat kegiatan yang sama, salah satu anggota KNPI Mubar, Kardono mengucapkan rasa syukurnya, sebab kegiatan tersebut berjalan dengan lancar.

    "Alhamdulillah kegiatan Zikir dan doa bersama berjalan dengan sukses dan telah terlaksana dengan baik, sehingga atas nama pribadi dan organisasi saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung dan telah menyukseskan kegiatan ini, ujar Pemuda peduli ini.

    Kata Dia, Meskipun disambut dengan hujan namun semangat masyarakat dan pemuda Muna Barat tak menyurutkan langkah dan semangatnya untuk menggelar kegiatan ini dan bahkan terlihat sangat antusias sehingga kami berharap mudah mudahan dengan zikir dan doa bersama ini dapat diterima oleh Allah SWT bahkan sebaran Covid 19 dapat segera berakhir dan ekonomi dapat pulih kembali normal", pungkas pria yang disapa akrab DON Sultra ini. (Darlan Cardoba).
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini