Satgas Pamtas Yonarmed 6/3 Kostrad Ajarkan Masyarakat Budidaya Ayam
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates


    Daftar Blog Saya

    Satgas Pamtas Yonarmed 6/3 Kostrad Ajarkan Masyarakat Budidaya Ayam

    Kabartujuhsatu
    Kamis, 24 Juni 2021, Juni 24, 2021 WIB Last Updated 2021-06-24T17:24:48Z
    masukkan script iklan disini

    NTT, Kabartujuhsatu.news,-Untuk meningkatkan perekonomian warga di perbatasan sekaligus menjaga pemenuhan kebutuhan gizi bagi masyarakat di wilayah RI-RDTL Sektor Barat, Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarmed 6/3 Kostrad ajarkan masyarakat budidaya ayam potong. Rabu (23/06/2021).

    "Keberhasilan Dankima Kapten Arm Asdar melakukan budidaya ayam potong yang telah terbukti hasilnya, dan menjadi pendorong untuk mengajarkan masyarakat Desa Eban, Kecamatan Miomaffo Barat, Kabupaten Timur Tengah Utara, Provinsi Nusa Tenggara Timur". Ujar Dansatgas Yonarmed 6/3 Kostrad Letkol Arm Andang Radianto, S.A.P.


    Untuk menghasilkan ayam potong yang berkualitas harus dipilih bibit unggul, pemilihan pakan yang baik, teknik pemeliharaan sampai dengan cara mengatasi penyakit. Mengingat kondisi cuaca di daerah Eban yang cukup dingin sehingga butuh perawatan ekstra untuk menjaga agar ayam tetap sehat sampai ayam potong siap untuk dikonsumsi.

    Materi-materi tersebutlah yang diajarkan anggota Pos Mako Satgas Yonarmed 6/3 Kostrad kepada masyarakat sekitar.

    Sementara itu Veki (38) salah satu warga yang mengikuti penyuluhan sangat antusisas untuk belajar beternak ayam potong kepada personel Satgas Yonarmed 6/3 Kostrad.

    "Ternyata membudidayakan ayam potong tergolong mudah, dan hasilnyapun menguntungkan sehingga bisa menghidupi kebutuhan hidup keluarga kami sehari-hari" pungkasnya.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini