Bentuk Kader Konservasi, Pemuda Muhammadiyah Wujudkan Kepeloporan di Bidang Lingkungan Hidup
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates


    Daftar Blog Saya

    Bentuk Kader Konservasi, Pemuda Muhammadiyah Wujudkan Kepeloporan di Bidang Lingkungan Hidup

    Kabartujuhsatu
    Selasa, 23 November 2021, November 23, 2021 WIB Last Updated 2021-11-23T10:22:48Z
    masukkan script iklan disini

    Makassar, Kabartujuhsatu.news,-Akhir Desember 2021 Pemuda Muhammadiyah Parepare melalui Bidang Kehutanan dan Lingkungan Hidup yang diketuai oleh Alimuddin akan melaksanakan kegiatan pembentukan kader konservasi yang difokuskan pada bidang perairan dan keanekaragaman hayati laut.

    Menurut Alimuddin, pembentukan kader konservasi perairan dan keanekaragaman hayati laut merupakan bagian dari pembentukan karakter konservasionis yang tujuannya menciptakan generasi muda yang tumbuh dan berkembang dengan jiwa konservasi.

    Saya pikir, kegiatan ini merupakan wujud kepeloporan gerakan kepemudaan dan berharap akan tumbuh komunitas konservasi lain sehingga kedepan kita bisa berkolaborasi, bekerjasama serta menjadi mitra strategis pemerintah dalam pengembangan potensi muda di bidang konservasi lingkungan hidup, tambahnya.

    Kegiatan ini juga akan diupayakan bisa berlanjut olehnya dibutuhkan kerjasama dengan pihak terkait, salah satunya adalah Balai Pengelolaan Sumber Daya Pesisir dan Laut (BPSPL) Makassar yang mencakup wilayah kerja se Sulawesi.


    Asrinan (Sekretaris Bidang Kehutanan dan Lingkungan Hidup Pemuda Muhamamdiyah Parepare) sebagai Ketua Pelaksana menyampaikan bahwa beberapa waktu lalu kita sudah beraudiensi dengan pihak BPSPL Makassar dan mendapat apresiasi yang tinggi atas gagasan pembentukan kader konservasi yang dinilai belum ada di Sulawesi.

    Munandar Jakasukmana, selaku Kepala Bagian Sub Koordinator Kelompok Pendayagunaan dan Pelestarian mewakili BPSPL Makassar menyambut baik dan bersedia mensukseskan kegiatan tersebut.

    Tawaran yang disampaikan Munandar juga sangat menarik seperti penanaman magrove secara simbolis, menyampaikan materi untuk meningkatkan pemahaman konservasi lingkungan hidup sekaligus akan memprogramkan pembinaan secara berkelanjutan agar memperkuat peran kader-kader konservasi yang telah dibentuk oleh Pemuda Muhammadiyah.

    Kader konservasi terbuka untuk semua kalangan muda, mulai dari tingkat pelajar, mahasiswa dan pemuda secara umum yang memiliki minat dan kepedulian terhadap pelestarian lingkungan hidup. Kita sudah menyiapkan sejumlah materi, memberikan arahan tim pelaksana kegiatan, menjalin kerjasama kemitraan dan melakukan survei lokasi kegiatan. (mnm/pm)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini